Monday 3 February 2014

Cara benar mencuci jeans dengan mesin cuci

Cara benar mencuci jeans dengan mesin cuci

Sebenarnya mencuci jeans yang baik bukan menggunakan mesin cuci tetapi cukup menggunakan metode tangan saja, sebab jika Anda menggunakan mesin cuci namun tidak paham cara yang benar bisa jadi jeans yang Anda miliki akan sangat mudah rusak dan tidak tahan lama. Lalu bagaimanakah cara yang benar untuk mencuci jeans dengan mesin cuci?

Baiklah kali ini kami akan berbagi beberapa tips cantik mencuci jeans dengan mesin cuci yang baik dan benar:

Pertama
Sebelum Anda memasukan jeans kedalam mesin cuci balikan jeans tersebut menjadi bagian luar ada di dalam, lalu pastikan bahwa di dalam kantong jeans benar-benar kosong jgn sampai terdapat benda-benda yang tertinggal di dalam kantong jeans tersebut. Perhatikan juga kancing atau resletingnya menutup.

Kedua
Kurangi load cucian Anda saat mencuci jeans. Karena saat di dalam mesin cuci jeans yang kotor sangat membutuhkan ruang yang lumayan banyak agar kotoran yang menempel di jeans bisa terbuang dengan maksimal.

ketiga
Sesuikanlah mode mesin cuci Anda. Meski jeans berbahan tebat namun tetaplah perhatikan mode mesin cuci ini agar tidak merusak bahan jeans Anda

keempat
Hindari penggunaan deterjen yang mengandung pemutih saat mencuci celana jenas. Karena deterjen yang mengandung pemutih ini bisa membuat warna jeans cepat pudar.

kelima
Meski menjemur di bawah sinar matahari langsung dapat membuat baju cepat kering, namun hal itu bukanlah cara yang benar. Lebih baik Anda mencari tempat yang kering dan memiliki akses angin agar membuat jeans Anda cepat kering namun tidak merusaknya.

Dengan mengikuti lima langkah tersebut jeans Anda akan terjamin dan awet untuk dipakai dalam jangka waktu yang lebih lama pastinya.


No comments:

Post a Comment